Setelah dilantik, pantarlih dibekali bimbingan teknis (Bimtek) terkait mekanisme dan etika dalam menjalankan tugas. Bimtek dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pangandaran melalui Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Mekarsari, bertempat di gedung Aula Kantor Desa Mekarsari, Senin (24/6/2024). Ketua PPS Mekarsari, Dede Aripin mengatakan, pantarlih akan melakukan pencocokan dan penelitian (coklit) untuk memastikan data-data daftar pemilih di lapangan.
Kerja pantarlih di lapangan akan berlangsung selama satu bulan terhitung sejak 24 Juni hingga 24 Juli 2024. "Jadi mereka harus memahami betul mekanisme dan tugas mereka saat bertugas. Makanya dilakukan Bimtek untuk penguatan kapasitas mereka," kata Dede Aripin.
Menurutnya Pantarlih harus memahami terkait bagaimana mekanisme dan etika saat menjalankan tugas. Selain itu mereka juga harus mengetahui standar apa saja yang akan ditanyakan, berapa orang pemilih dalam satu keluarga, mengakomodir pemilih potensial yaitu para pemilih pemula yang saat pemungutan suara 27 November nanti usianya sudah 17 tahun.
“Karena ini kan basisnya keluarga dan personal, maka kita harus menyampaikan bagaimana etika bertamu atau etika dalam melakukan coklit ini. Selain itu jangan sampai pemilih pemula ini pada saat Hari-H nanti kesempatan pertama mereka tidak bisa dipenuhi. Bagaimana mereka mencatat dan memberikan keterangan saat masyarakat yang dicoklit berpindah rumah, meninggal, atau ada baru saja pindah masuk,” ucapnya.
“Kategori-kategori pemilih pemula, dewasa, disabilitas harus jelas jumlahnya. Selain itu, jumlah pemilih perempuan dan laiki-lakinya itu berapa? Di samping itu karena kita basisnya adalah KTP, maka nanti PPS kita akan berkoordinasi satu dengan yang lain, bagaimana mereka harus memasukkan atau menghapus nama pemilih di TPS-nya.
Dikatakan, 13 Pantarlih merupakan jumlah total dari 7 TPS yang ada di Desa Mekarsari. Dede Aripin berharap masyarakat di Desa Mekarsari dapat berpartisipasi aktif dalam mendukung kerja-kerja pantarlih agar data pemilih di Pilkada 2024 terdata dengan baik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar